Sinergitas Bhabinkamtibmas Polsek Mancak bersama Babinsa Koramil Mancak, hadiri kegiatan sosialisasi dari Dinkes Provinsi Banten



Dalam upaya mendukung program Pemerintah Daerah Provinsi Banten, Bhabinkamtibmas Polsek Mancak Polres Cilegon Polda Banten bersama Babinsa Koramil Mancak, menghadiri kegiatan sosialisasi Desa Siaga Sehat Jiwa (DSSJ) yang bersumber dari APBD TA 2021 di Desa Labuan. Sabtu (02/10/2021).


Cilegon ~ Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono, S.Ik, SH, yang saat ini diwakili oleh Kapolsek Mancak IPTU Dikdik Rustandi, S.Sos, di tempat terpisah menjelaskan bahwa sebagai wujud implementasi salah satu point dalam Program Commander Wish Kapolda Banten, yaitu “GUYUB TNI-POLRI”, personil Bhabinkamtibmas Polsek Mancak harus bisa bersinergi dengan Babinsa Koramil Mancak dalam setiap pelaksanaan tugasdi Desa binaannya.  


Sebagai tindak lanjut atensi pimpinan, BRIPKA Satria Dharma Putra, sebagai Bhabinkamtibmas Desa Labuan bersinergi dengan Babinsa SERMA Pujo H, dalam menghadiri kegiatan sosialisasi tersebut di atas yang dilaksanakan di Kantor Desa Labuan.


Menurut Satria Dharma Putra bahwa kegiatan tersebut mensosialisasikan apa dan bagaimana menciptakan Desa Siaga Sehat Jiwa, sehingga kesehatan warga masyarakat tetap dapat termonitor terutama di Desa Labuan, hadir dalam kegiatan tersebut antara lain : anggota Komisi  5 DPRD Provinsi Banten, Dinas Kesehatan Provinsi Banten, Kepala/Staff UPT Puskesmas Mancak, Kader Posyandu dan Pemerintahan Desa Labuan, termasuk  undangan yang terdiri dari para ketua RT/RW, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda, ”Jelasnya.


Dalam kegiatan tersebut tetap menerapkan Protokol Kesehatan bagi para hadirin yang datang, minimal dengan mencuci tangan dengan hand sanitizer, memakai masker dan menjaga jarak sebagai upaya bersama dalam mencegah penyebaran virus covid-19, “imbuhnya.


Kapolsek Mancak berharap dengan sinergitas Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam pelaksanaan tugas di setiap Desa, dapat menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, terutama di Wilayah Hukum Polsek Mancak, “Pungkasnya


(Mck News)

Posting Komentar

0 Komentar